Pages

Saturday, June 27, 2015

Benci dengan "SENIORITAS"



Siapa bilang ayam kalkun akan selamanya menjadi ayam kalkun? Terkadang kalkun pun mampu menjadi itik jika kalian salah dalam memberikan asupan gizi.  Terdengar berkhayal memang, namun yang ingin aku sampaikan adalah terkadang seseorang yang memiliki potensial terpendam bisa saja menjadi seseorang yang sangat biasa atau bahkan terpendam jika lingkungan dimana dia berada sama sekali tidak mendukung untuk berkembang dan menggali potensinya.

Jika kalian berkata Jakarta lebih kejam dari Ibu Tiri, kali ini bagiku anggapan itu adalah salah. Kejam adalah sebutan yang aku berikan untuk seseorang yang memang memiliki tabiat kurang bagus dalam bersikap.  Entah bersikap dalam keseharian ataupun dalam lingkup rekan kerja.

Sunday, June 7, 2015

Jilbab dan Akhlak Memang Berbeda

Jenuh adalah ketika mendengar perempuan-perempuan muslim yang "mengaku" muslim tetapi masih memperdebatkan kewajiban berjilbab.. yang biasanya perdebatan mereka akan brakhir dengan kalimat-kalimat pembelaan diri

- "aku mah hati dulu yang dijilbapi"
- "Ngapain berjilbab kalau kelakukan masih minus? ntar malah malu-maluin diri sendiri"
- "ah umurku masih segini. ngapain sih berjilbap? kaya emak-emak..ntar ajalah klo uda nikah"